Mimpi Naik Pesawat, Memahami Berbagai Tafsir Menurut Primbon Jawa

Pernahkah anda mengalami mimpi naik pesawat? Mimpi semacam ini tidak memiliki tafsir yang tunggal. Penafsiran, terutama yang berpedoman pada primbon jawa, memiliki banyak penjelasan. Penjelasan tersebut bergantung pada bagaimana kejadian selengkapnya dalam mimpi yang kita alami.

Ada beragam cara dalam menyikapi mimpi. Sebagian orang menggangap bahwa mimpi hanyalah bunga tidur. Sebagian orang lainnya percaya bahwa mimpi memiliki banyak arti dan merupakan pertanda akan terjadinya sesuatu. Mempercayai bahwa mimpi berasal dari Tuhan, dari gaib(setan, roh, iblis) dan dari Pikiran alam bawah sadar.

Kedua cara menyikapi mimpi di atas tentu tidak ada yang mutlak salah maupun benar. Menganggap mimpi hanya sebatas bunga tidur akan membuat kita terhindar dari kekhawatiran berlebihan. Percaya jika mimpi merupakan pertanda akan terjadinya sesuatu akan membuat kita waspada terhadap kemungkinan kemungkinan terburuk.

Macam Macam Arti Mimpi Naik Pesawat

mimpi naik pesawat di bandara source airyrooms-com

  1. Mimpi naik pesawat

Primbon jawa kerap mengartikan pesawat sebagai lambang dari kemakmuran hidup. Jika mimpi yang dialami hanyalah naik pesawat tanpa ada kejadian yang lebih spesifik dan berarti, maka mimpi tersebut dipercaya sebagai pertanda akan adanya perbaikan hidup.

Mengalami mimpi semacam ini jangan sampai membuat kita menjadi terlena dan besar kepala. Alangkah lebih baiknya jika mimpi ini dijadikan motivasi agar perbaikan dalam hidup kita benar benar terjadi.

  1. Naik pesawat terbang tak tentu arah

Menurut primbon jawa mimpi seperti ini biasanya dialami oleh orang orang yang tengah dalam keadaan putus asa. Orang yang mengalami mimpi ini mengalami banyak kegagalan hingga menjadi pesimis terhadap masa depan.

Pesawat yang terbang tak tentu arah menjadi perlambang bagi kebimbangan akan apa yang harus dilakukan si empunya mimpi. Jika mengalami mimpi seperti ini sebaiknya segera berbenah diri. Ubah pola pikir menjadi lebih tertata, yakinlah bahwa suatu saat usaha yang dilakukan dengan maksimal akan membuahkan hasil yang maksimal pula.

  1. Naik pesawat terbang rendah

Primbon jawa percaya bahwa mimpi semacam ini memiliki arti yang kurang baik. Konon jika mengalami mimpi seperti ini tandanya apa yang tengah kita kerjakan tidak akan membuahkan hasil yang maksimal. Sebaliknya, justru akan membuahkan kekecewaan.

Mimpi ini seharusnya menjadi pemecut semangat kita untuk bekerja lebih maksimal lagi. Jangan jadikan pesawat yang terbang rendah di dalam mimpi kita sebagai alasan untuk berhenti berusaha.

mimpi naik pesawat source airyrooms-com

  1. Naik pesawat terbang tinggi

Mimpi ini adalah kebalikan dari mimpi yang membuat kita seolah berada di dalam pesawat yang tengah terbang rendah. Primbon jawa meyakini orang yang mengalami mimpi semacam ini tengah beruntung hidupnya. Apa yang ia kerjakan akan memberikan hasil sebagaimana yang diharap harapkan.

Pesawat yang terbang tinggi diartikan sebagai usaha keras yang mengantarkan si empunya mimpi pada kesuksesan. Oleh karena itu, setelah mendapat mimpi inipun kita tetap harus berusaha keras agar pesawat senantiasa terbang tinggi.

  1. Mimpi naik pesawat kemudian jatuh kecelakaan pesawat

Berhati hatilah jika mengalami mimpi semacam ini. Primbon jawa meyakini jatuh sebagai pertanda kesialan. Sementara pesawat identik dengan ketinggian. Artinya mimpi jatuh ketika naik pesawat dapat berarti kita akan mengalami masalah yang bertubi tubi dalam kehidupan.

Cobalah untuk lebih mawas diri jika suatu saat mengalami mimpi buruk seperti ini. Ingatlah kesulitan macam apa yang pernah kita sebabkan pada orang lain, lalu cobalah untuk memperbaikinya. Sebab kesulitan yang terjadi pada kita bisa jadi adalah karma atas kesulitan yang pernah kita sebabkan pada orang lain.

Ada baiknya untuk tidak menganggap mimpi sebagai sebatas angin lalu. Jika kita mau meluangkan waktu untuk merenung sejenak, baik mimpi buruk maupun mimpi indah sejatinya selalu menyisakan pelajaran. Minimal, mimpi mimpi yang kita alami perlu membuat kita bersyukur atas apa yang telah kita raih dalam hidup. Mimpi tersebut juga perlu dijadikan pengingat bahwa masa depan penuh dengan ketidakpastian dan kita tidak boleh berputus asa. Baca juga : Mimpi Mandi di Sungai

Bila ingin lebih memahami berbagai tafsir mimpi, kita dapat lebih banyak membaca referensi tentang primbon jawa. Tak perlu khawatir dianggap kuno dan ketinggalan zaman. Percayalah bahwa peninggalan nenek moyang kita selalu mengandung kebaikan dan pelajaran yang berharga, meskipun tampak tidak relevan lagi dengan masa sekarang.

SHARE ON Twitter Facebook WhatsApp Pinterest